Tempat Wisata Di Jakarta Selatan – Jakarta Selatan merupakan salah satu Kota di DKI Jakarta yang memiliki banyak sekali potensi wisata yang begitu mempesona. Tidak hanya menghadirkan suasana alam yang menakjubkan, Jakarta Selatan ternyata juga memiliki banyak tempat tersembunyi yang perlu di explore lagi. Karena tidak terlalu terkenal seperti Kota Jakarta, banyak orang yang belum mengetahui akan keindahan dan tempat keren yang di sana.
Namun tahukah Anda bahwa daerah Jakarta Selatan memiliki banyak sekali spot wisata keren yang sangat sayang untuk dilewatkan. Mulai dari wisata sejarah, wisata budaya, wisata alam hingga beberapa spot foto yang dijamin hits dan kekinian. Nah bagi yang sekarang ini berencana untuk melakukan liburan ke Jakarta Selatan. Tidak ada salahnya untuk menyimak beberapa informasi dibawah ini terkait tempat wisata Jakarta Selatan beserta alamatnya.
1. Kebun Binatang Ragunan
Objek wisata pertama yang wajib untuk Anda kunjungi saat datang ke Jakarta Selatan adalah Kebun Binatang Ragunan. Perlu diketahui, kebun binatang ini merupakan salah satu kebun binatang bersejarah yang ada di Kota Jakarta. Jika dibandingkan dengan kebun binatang lainnya yang ada di Jakarta, kebun binatang ragunan adalah kebun binatang tertua dan terlengkap. Nah untuk lokasinya sendiri, Kebun Binatang Ragunan ini berada di Jalan Harsono No 1 Ragunan atau dekat dengan pasar minggu.
Jika dilihat lebih jauh, kebun binatang ini memiliki luas sekitar 140 ha. Karena area kebunnya yang begitu luas, tidak heran jika tempat ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat wisata keluarga. Di tempat wisata ini, Anda dan keluarga bisa berkeliling sambil melihat berbagai macam koleksi hewan dan tanamannya. Untuk biaya tiket masuk ke Kebun Binatang ini tergolong masih cukup murah yakni hanya Rp 4.000 saja per orang. Jika para pengunjung ingin menyewa sepeda atau perahu di area wisata maka perlu membayar sekitar Rp 6.500 sampai Rp 15.000 saja.
2. Museum Layang-Layang
Destinasi wisata selanjutnya yang wajib untuk dikunjungi saat berada di Jakarta Selatan adalah Museum Layang-Layang. Museum ini berlokasi di jalan Haji Kemang No 38, Pondok Labu. Sesuai dengan namanya, ditempat ini pengunjung bisa melihat berbagai macam koleksi layang-layang yang berasal dari Indonesia dan luar negeri. Tidak hanya itu saja, bagi pengunjung yang ingin mempelajari tentang sejarah layang-layang bisa menemukannya di sini. Anda akan diajari cara membuat layang-layang yang diperagakan langsung oleh para karyawan yang terdapat di Museum.
Untuk jam operasional museum ini yaitu buka mulai dari jam 9 pagi sampai dengan jam 6 sore. Biasanya untuk hari libur nasional, museum ini tidak buka atau tutup. Lalu berapa harga tiket masuknya? Untuk tiket masuk ke museum layang-layang ini, para pengunjung harus membayar sebesar Rp 10.000 per orangnya. Untuk bisa mencapai lokasi wisata, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi dan juga transportasi umum berupa angkot No D02. Biasanya angkot ini berangkat mulai dari arah Lebak Bulus.
3. Wisata Pendidikan Pinisi
Belajar sambil berwisata adalah salah satu hal yang tentu sangat menyenangkan. Objek wisata ini memang cukup terkenal di Jakarta Selatan sehingga banyak orang yang mengetahuinya. Destinasi wisata Pendidikan Pinisi ini berlokasi di Gedung Pasar Raya Blok M, Kebayoran Baru Jakarta Selatan. Wisata Pendidikan Pinisi atau biasa disebut dengan Pinisi Edutainment merupakan sebuah tempat wisata keluarga yang khusus ditujukan untuk anak-anak. Di sini pengunjung bisa menikmati berbagai macam wahana permainan yang tidak hanya menghibur tetapi juga mendidik.
Wisata Pendidikan Pinisi ini memiliki dua lokasi yang selalu ramai dipadati oleh pengunjung. Kedua tempat menarik tersebut yakni Planetarium dan juga Kak Seto Center. Untuk lokasi Planetarium ini yaitu berfungsi untuk mengajarkan anak-anak tentang sistem tata surya dan luar angkasa. Sedangkan untuk lokasi Kak Seto Center ini merupakan sebuah ruang konsultasi khusus untuk orang tua yang ingin mengetahui tentang perkembangan anak. Perlu diketahui, biaya tiket masuk untuk orang dewasa ditetapkan sebesar Rp 50.000 per orang. Sedangkan untuk biaya tiket masuk anak-anak usia 4 tahun sampai dengan 16 tahun dikenai biaya sebesar Rp 115.000 per orang.
4. Museum Basoeki Abdullah
Salah satu museum yang cukup terkenal di wilayah Jakarta Selatan adalah Museum Basoeki Abdullah. Museum ini terletak di Jalan Keuangan raya No 19 Cilandak. Dulu sebelum dibangun museum, tempat ini merupakan rumah pribadi seniman ternama Indonesia yaitu Basuki Abdullah. Namun semenjak tahun 2001 lalu, bangunan rumah seluas kurang lebih 600 meter ini mulai dialih fungsikan menjadi sebuah museum yang dipakai untuk tempat pameran. Untuk Anda yang masih asing dengan Basuki Abdullah, Basuki Abdullah sendiri merupakan cucu dari dr Wahidin Sudirohusodo.
Bagi yang tertarik untuk berkunjung ke museum ini harus membayar tiket masuk sebesar Rp 2.000 per orang. Sedangkan untuk jam bukanya yaitu pada hari kerja mulai dari jam 9 pagi sampai 4 sore. Untuk akhir pekan, jam buka museum ini cenderung lebih pendek dibandingkan hari biasa yakni jam 9 pagi sampai jam 3 sore.
5. Museum Satria Mandala
Selain museum Basuki Abdullah, Museum Satria Mandala ini juga menjadi objek wisata favorit para keluarga untuk menghabiskan liburannya. Museum Satria Mandala ini berlokasi di Jalan Gatot Subroto, Kuningan Jakarta Selatan. Perlu diketahui bahwa museum ini adalah salah satu museum yang dibangun untuk memperingati perjuangan TNI pada masa penjajahan. Lokasi Museum Satria Mandala ini lokasinya berada di salah satu kediaman istri dari Presiden Pertama Negara Indonesia bapak Ir Soekarno.
Di dalam museum satria mandala, para pengunjung bisa melihat berbagai macam replikasi senjata milik TNI yang dipakai untuk memperjuangkan kemerdekaan. Selain itu di bagian dalam museum juga berisikan beberapa seragam dan atribut tentara lengkap dengan lambang dan lencana nya. Untuk jam operasional museum ini yakni mulai dari pukul 9 pagi sampai pukul 3 sore. Jangan lupa untuk mengajak semua keluarga untuk berwisata ke tempat menarik di Jakarta Selatan yang satu ini.
Nah bagi Anda yang datang dari luar kota tidak perlu bingung menginap di mana? Salah satu rekomendasi penginapan yang bisa Anda coba adalah graha wisata ragunan kota jakarta selatan, daerah khusus ibukota Jakarta. Graha Wisata Ragunan ini menjadi salah satu dari sekian banyak hotel murah yang ada di daerah Ragunan Jakarta.
Sudah bukan rahasia umum lagi jika hotel ini menjadi tujuan penginapan favorit para wisatawan yang datang jauh-jauh dari luar kota. Salah satu alasan mengapa Anda harus menginap di hotel ini yakni karena harganya yang terjangkau namun dengan fasilitas yang lumayan lengkap. Jadi tunggu apalagi, segera lakukan pemesanan mulai dari sekarang agar perjalanan liburan Anda berjalan lancar.
Itulah informasi seputar Tempat wisata di Jakarta Selatan yang wajib untuk Anda coba. Berbagai pilihan tempat wisata diatas bisa jadi referensi tujuan wisata Anda ketika liburan tiba nanti. Semoga informasi yang disajikan diatas bermanfaat dan membantu Anda mencari tempat wisata menarik di Jakarta Selatan.