foto: https://www.instagram.com/cittaa_banyu/

Intip Tempat Makan Di Ancol Terpopuler

Posted on

Tempat Makan Di Ancol – Ketika sedang liburan atau akhir pekan, tentu sangat menyenangkan sekali jika waktu tersebut digunakan untuk jalan-jalan bersama keluarga atau teman.

Beberapa orang lebih suka menghabiskan waktunya dengan jalan-jalan ke mall, wahana permainan atau wisata alam lainnya.

Bagi Anda yang tinggal di daerah Jakarta dan sekitarnya yang ingin menghabiskan waktu liburannya di Jakarta saja.

Maka tidak ada salahnya jika Anda dan keluarga berkunjung ke pantai Wisata Jaya Ancol dan beberapa wisata sekitarnya.

Bagi Anda yang tinggal di Jakarta tentu sudah tidak asing dengan tempat wisata taman impian jaya Ancol.

Hal tersebut bukan tanpa alasan mengingat tempat wisata ini sangat populer tidak hanya di Jakarta saja tetapi di luar Jakarta.

Saking terkenalnya, tidak heran jika banyak wisatawan yang luar dari Jakarta berkunjung ke tempat wisata ini.

Nah bagi Anda yang berencana untuk menghabiskan liburan ke Ancol, Anda tidak perlu repot-repot membawa bekal dan sebagainya.

Mengapa demikian? Selain merepotkan, membawa bekal justru akan membuat tidak merasa nyaman berlibur ke sana.

Anda tidak perlu khawatir karena ada banyak sekali tempat makan di Ancol yang recommended. Apa saja itu? Simak ulasan berikut ini.

8 Tempat Makan Di Ancol Terpopuler

1. Oceanic Seabreeze

foto: https://www.instagram.com/mia.yusufhadi/

Rekomendasi tempat makan pertama yang wajib Anda kunjungi adalah Oceasnic Seabreeze.

Sekilas resto di Ancol ini memang terdengar unik, bukan? Bagi Anda yang sering berkunjung ke Ancol tentu saja sudah tidak asing dengan tempat makan di Ancol yang satu ini.

Letaknya pun cukup strategis yakni berada di dekat pantai Carnaval Jaya ancol dan Ancol beach Mall.

Sehingga para pengunjung akan mudah menemukan tempat makan yang cukup populer di Ancol ini.

Anda bisa menikmati hidangan yang dipesan sebari melihat pemandangan pantai yang begitu mempesona.

2. Seaside Suki

foto: https://www.instagram.com/fathan_nasrul/

Anda penggemar makanan Thailand? Jika Iya pastikan untuk mengunjungi resto yang satu ini saat berada di Ancol.

Seaside Suki merupakan salah satu resto yang menyediakan makanan khas Thailand yang begitu lezat.

Untuk lokasinya sendiri berada di pintu timur Taman Impian Jaya Ancol.

Di resto ini Anda bisa memilih berbagai jenis makanan khas Thailand sesuai dengan kesukaan Anda.

Salah satu menu makanan yang paling populer atau favorite di sini adalah Tomyum atau kaldu ayam.

Penasaran bagaimana rasanya? Pastikan untuk menyempatkan berkunjung ke Seaside Suki saat berada di Ancol.

3. Jimbaran Resto

foto: https://www.instagram.com/doddyoba/

Jika Anda pernah berkunjung ke Bali sebelumnya tentu sudah tidak asing dengan kata Jimbaran.

Namun jangan salah karena Jimbaran yang dimaksud di sini merupakan resto atau tempat makan yang ada di sekitaran wisata taman Impian Jaya Ancol.

Sesuai dengan namanya, di resto ini Anda bisa menikmati berbagai macam makanan khas Bali yang sangat enak dan lezat.

Sebari menikmati hidangan yang Anda pesan, Anda juga bisa merasakan semilir angin pantai yang begitu menenangkan dan membuat nyaman.

Selain tempat makan yang nyaman, Anda juga bisa menikmati menu makanan yang terbilang terjangkau.

Harga yang ditawarkan hanya sekitar Rp 25.000 sampai Rp 35.000 saja.

4. Seggara

foto: https://www.instagram.com/arham_kendari/

Salah satu tempat makan di Ancol yang romantis dan wajib untuk dicoba adalah tempat makan Segarra.

Tempat makan ini memang sering dipakai untuk pasangan yang sedang berbulan madu atau pasangan suami istri yang ingin menghabiskan waktu bersama.

Anda tidak perlu khawatir karena pemandangan yang disajikan benar-benar indah dan mempesona.

Jika Anda tidak percaya, maka Anda bisa berkunjung ke tempat yang satu ini.

Jadi tunggu apalagi ajak pasangan dan keluarga Anda untuk menghabiskan waktu di tempat makan ini.

5. Marine Kitchen

foto: https://www.instagram.com/suelynpooh/

Restoran di Ancol selanjutnya yang tidak kalah keren dan juga nyaman adalah Marine Kitchen.

Hampir sama dengan restoran lainnya, Marine Kitchen ini juga merupakan salah satu resto makanan di Ancol yang berada di pinggir pantai.

Jika dilihat lebih jauh, resto yang satu ini memang lebih banyak menyediakan menu seafood sebagai menu andalannya.

Salah satu menu yang selalu dipesan oleh para pengunjung adalah udang saus telur asin yang terkenal lezat.

Bagi para penggemar makanan seafood kurang pas rasanya jika tidak mencoba menu makanan yang satu ini.

Selain bisa menikmati makanan dari seafood, pengunjung juga bisa menikmati menu lainnya seperti dimsum, onde-onde wijen hitam dan masih banyak lagi.

6. Saung Layaran

foto: https://www.instagram.com/jelly_febrian/

Jika Anda pernah ke Ancol sebelumnya, seharusnya Anda sudah tidak asing dengan tempat makan terkenal di Ancol ini.

Saung Layaran memang menjadi salah satu resto yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan yang datang ke Ancol.

Hal tersebut bukan tanpa alasan mengingat tempat makan ini menghadirkan nuansa yang berbeda dari tempat makan lainnya.

Nuansa yang dihadirkan membuat para pengunjung merasa berada di pegunungan.

Perlu diketahui bahwa hampir semua tempat makan di sini berada di dalam saung.

Tentu saja suasana tersebut berbeda jauh dibandingkan dengan resto pada umumnya.

Di tempat makan ini Anda bisa memilih berbagai jenis makanan seafood seperti ikan, udang kepiring dan masih banyak lagi.

Anda tidak perlu khawatir karena selain seafood Anda juga bisa menikmati makanan lainnya seperti gurami, aneka sayuran dan masih banyak lagi.

Jadi tunggu apalagi? Segera ajak semua keluarga Anda untuk menikmati kelezatan makanan ditempat ini.

7. Telaga Sampireun

foto: https://www.instagram.com/doyanmakan_jkt/

Telaga Serangan menjadi rekomendasi selanjutnya yang juga wajib untuk Anda kunjungi.

Mendengar namanya saja Anda sudah bisa menduga jenis restoran apa ini.

Perlu diketahui bahwa telaga Sampireun ini merupakan salah satu resto makanan yang bernuansa Sunda.

Untuk menu makanan yang disajikan sebenarnya hampir sama dengan menu makanan pada umumya.

Salah satu makanan favorit yang selalu dipesan oleh para pengunjung adalah makanan seafood yakni udang bakar saus madu.

Penasaran bagaimana rasanya? Segera kunjungi restoran Telaga Sampireun bersama keluarga.

8. Columbus Cafe Dermaga

foto: https://www.instagram.com/kamiruriansah/

Satu lagi tempat makan dengan pemandangan indah di Ancol yang begitu mengagumkan adalah Columbus Cafe Dermaga.

Jika dilihat secara penampilan, mungkin suasananya yang dihadirkan dengan restoran lainnya di Ancol.

Namun karena lokasinya yang dekat dengan pantai, membuat tempat ini terasa nyaman dijadikan sekadar tempat nongkrong atau bersantai bersama keluarga.

Sebari menikmati makanan yang dipesan, pengunjung bisa juga menikmati suasana alam yang begitu Indah dan mengagumkan.

Mencari tempat kuliner yang menghadirkan suasana yang indah dengan harga yang terjangkau tentu tidak mudah.

Namun Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa menemukan tempat makan tersebut di area wisata Impian Jaya Ancol yang ada di Jakarta.

Jadi jangan lupa ajak keluarga untuk berlibur atau menghabiskan akhir pekan di tempat wisata taman Jaya Ancol.

Jangan lupa juga untuk mengajak mereka menikmati makanan yang dijamin enak dan lezat.

Demikian ulasan singkat tentang tempat makan di Ancol yang recomended.

Jadi bagi Anda yang sedang berkunjung ke Ancol, kurang pas rasanya jika Anda tidak datang ke beberapa resto yang ada di sekitaran Ancol.

Semoga informasi diatas bermanfaat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *